Konversi Ukuran Sepatu Dalam Us Uk Eu dan Cm

Sarti - 23 November 2023

Mengetahui konversi ukuran sepatu menjadi hal yang penting, terlebih di Indonesia sendiri tidak hanya ukuran Cm saja yang populer. Setidaknya Anda harus memahami ukuran lainnya seperti ukuran dalam US, UK dan UE untuk pengetahuan tambahan.

Dengan mengetahui berbagai ukuran ini akan memudahkan dalam pembelian sepatu. Meskipun di Indonesia sendiri lebih umum menggunakan ukuran UE, tapi tidak ada salahnya mengetahui bagaimana konversi ukuran lainnya.

Konversi Ukuran Sepatu

Konversi Ukuran Sepatu Pembahasan Lengkap

Ketika hendak membeli sepatu, sebagian orang mungkin sudah sangat akrab dengan perhitungan cm. Karena ini perhitungan normal yang dipakai secara luas oleh masyarakat indonesia.

Akan tetapi itu saja tidak cukup, karena dalam pengukuran sepatu itu tidak hanya menggunakan cm saja. Ada perhitungan dalam US, UK, dan UE, ketiganya ini juga perlu Anda pahami sebelum melakukan pembelian sepatu.

1.    Ukuran Sepatu untuk Perempuan

Mengenai pembahasan konversi ukuran sepatu akan lebih mudah kalau membaginya menjadi 2 bagian yakni perempuan dan laki-laki. Berikut uraian mengenai perhitungan ukuran masing-masing secara urut cm = EU; UK; US; 

-    Pertama, 22 cm = 36; 3,5; 5

-    Kedua, 23 cm = 37,3; 4,5; 6

-    Ketiga, 24 cm = 38,7; 5,5; 7

-    Keempat, 25 cm = 40; 6,5; 8

-    Kelima, 26 cm = 41,3; 7,5; 9

-    Keenam, 27 cm = 42,7; 8,5; 10

-    Ketujuh, 28 cm = 44; 9,5; 11

-    Kedelapan, 29 cm = 45,3; 10,5; 12

-    Kesembilan, 30 cm = 46,7; 11,5; 13

Masing-masing ukuran perlu penyesuaian masing-masing terhadap ukuran kaki. Jika tidak mengetahuinya akan lebih baik melakukan penghitungan secara manual terlebih dahulu.

2.    Ukuran Sepatu untuk Laki-Laki

Selain perhitungan ukuran pada perempuan, tentunya konversi ukuran sepatu juga berlaku bagi laki-laki. Sebenarnya perhitungannya sama saja, yang membedakan adalah ukuran kaki. 

Ukuran sepatu

Biasanya ukuran kaki laki-laki akan jauh lebih besar yakni dimulai dari keempat hingga selesai. Sedangkan ukuran kaki perempuan biasanya antara nomor pertama hingga kelima. Ini merupakan ukuran kaki umum di Indonesia.

Selain itu ada informasi lainnya yang perlu Anda pahami, di Indonesia itu sendiri lebih umum menggunakan ukuran UE. Seperti ukuran 36, 39, 41 ini adalah ukuran yang sering digunakan bagi masyarakat umum.

Mengetahui Cara Mengukur Ukuran Sepatu

Setelah sebelumnya tadi sudah mengetahui konversi ukuran sepatu baik pada laki-laki dan perempuan. Namun Anda masih belum mengetahui ukuran kaki masing-masing, agar tidak salah ukur pahami cara pengukuran berikut ini.

-    Langkah pertama yakni dengan meletakkan kaki diatas kertas A4.

-    Lalu buat garis ujung kaki menggunakan alat tulis

-    Selanjutnya beri tanda juga pada bagian tumit kaki dengan alat tulis tadi

-    Setelah diberi tanda, selanjutnya ukur menggunakan penggaris tanda sebelumnya tadi

-    Setelah melakukan pengukuran dalam bentuk cm, maka Anda bisa menyesuaikan ukuran sepatu seperti penjelasan sebelumnya.

Langkah ini tentunya tergolong cukup sederhana dan mudah melakukannya. Karena setiap orang hanya perlu mengukur kakinya tersendiri, akan tetapi tetap harus ingat bahwa setiap ukuran kaki bisa saja berubah karena berbagai faktor.

Beberapa Bagian-bagian Sepatu

Informasi terakhir mengenai konversi ukuran sepatu, Anda juga perlu mengetahui bagian-bagian apa saja yang ada pada sepatu. Setiap bagian-bagian inilah yang bisa membuat kaki menjadi nyaman.

Beberapa bagian tersebut di antaranya: insole, midsole, outsole, vamp/upper, welt, lining, heel, lacing, tongue dan lain sebagainya. Setiap bagian memiliki perannya masing-masing agar terciptanya rasa nyaman bagi setiap pengguna sepatu.

Setelah memahami berbagi informasi tersebut, pastinya menjadi informasi yang bermanfaat bagi Anda. Terutama bagi orang yang memang memiliki hobi dalam mengoleksi sepatu atau sejenisnya. Maka dari itu agar lebih mudah pahami dengan benar konversi ukuran sepatu.

jual beli online