8 Situs Marketplace Jual Beli Rumah Terbaik
Ingin jual rumah anda dengan cepat di marketplace jual beli rumah yang terbaik dan terpercaya? Anda bisa upload rumah hunian yang ingin anda jual di 10 situs jual beli rumah terbaik 2021-2022 berikut ini!
1. Rumah123
Siapa yang tidak tahu situs Rumah123.com? Marketplace jual beli rumah IMB paling populer ini memberikan banyak kemudahan bagi anda yang ingin membeli atau menjual rumah.
Kemudahan yang pertama datang dari user interface yang memiliki tampilan kekinian dan simple, sehingga ramah bagi semua user dari semua kalangan.
Selanjutnya, adanya pembagian menu produk, mulai dari rumah dijual, rumah disewakan, rumah/properti baru, menu KPR, dan agen untuk membantu anda menemukan rumah terbaik hunian impian anda.
Traffic pengunjung juga sangat baik, sehingga anda dapat menjual rumah dengan cepat di situs ini.
2. 99.co
99 Group adalah teknologi real estate terkemuka yang mengoperasikan portal real estate di seluruh Asia Tenggara dan mengkhususkan diri dalam periklanan properti digital yang diluncurkan pada tahun 2014. Untuk di Indonesia, website 99.co/id cukup user friendly dengan adanya berbagai fitur.
3. Rumahku
Selanjutnya ada marketplace jual beli Rumahku.com yang akan memberikan informasi secara lengkap dan detail mengenai rumah dijual, tanah dijual, apartemen yang disewakan, hingga update tren harga rumah berdasarkan histori transaksi di situs tersebut.
Hal ini tentunya akan memberikan keuntungan bagi para user, untuk dengan mudah mengetahui kapan waktu yang tepat untuk menjual, membeli, atau menyewakan aset properti yang anda miliki.
Rumahku.com juga menyediakan fitur menu perbandingan bunga KPR bank bagi anda yang ingin membeli rumah dengan bantuan KPR. Jadi, semua kebutuhan dan persiapan anda dapat dibantu dengan mudah oleh Rumahku.com.
4. Rumah.com
Situs tempat jual beli rumah cepat dengan keunggulan yang unik satu ini bernama Rumah.com. Kenapa bisa unik?
Karena di situs Rumah.com anda bisa melihat langsung detail properti tanpa harus datang ke lokasinya, lho. Gimana caranya?
Rumah.com dilengkapi dengan fitur Video dan TurVirtual yang dapat memungkinkan para user untuk melihat langsung detail properti yang ingin dibeli. Keren banget, bukan?
Dengan adanya fitur ini, tentunya akan membuat pembeli semakin yakin untuk membeli suatu properti. Tersedia juga menu Rekomendasi Untuk Anda, yang relate dengan hunian impian yang ingin anda cari.
5. Realoka
Realoka.com merupakan situs jual beli rumah yang membelikan layanan promosi iklan rumah dan properti secara gratis kepada para user.
Selain itu, mereka juga memberikan rekomendasi tren produk properti yang sedang banyak dicari. Seperti, rumah minimalis, rumah bekas murah, rumah subsidi, dan rumah over kredit.
Situs jual beli rumah gratis ini memiliki tujuan utama untuk memberikan kenyamanan dan kemudahan bagi para user baik pribadi perorangan, developer, agen, untuk memasarkan properti yang dijual.
Realoka.com juga tersedia versi aplikasinya yang bisa diunduh melalui playstore.
6. Lamudi
Lamudi menjangkau jutaan calon pembeli dan penyewa, saat ini Lamudi.com berkolaborasi dengan Olx.co.id khusus kategori properti.
7. Dotproperty
Dot Property salah satu jaringan portal properti terbesar di Asia Indonesia juga menjadi salah satu media terbaik untuk membantu menjual atau menyewakan properti dengan fasilitas pasang iklan yang lebih cepat dan sederhana.
8. Freeloka
Rekomendasi marketplace jual beli rumah yang terakhir adalah Freeloka.com. Di situs Freeloka.com ini anda tidak hanya diberikan gratis promosi iklan properti, tapi juga jaminan salah satu marketplace jual beli rumah hari ini yang bisa dijual cepat, mudah, dan aman.
Berbeda dengan situs jual beli rumah bekas lainnya, Freeloka.com mengutamakan sistem pembayaran COD demi kenyamanan dan kepercayaan user, baik sebagai seller maupun buyer.
Tersedia juga fitur menu “Iklan Saya”, yang dapat memudahkan anda untuk memantau progress pemasangan iklan di Freeloka.com.
Itulah rekomendasi 8 marketplace jual beli rumah terbaik dan terpercaya untuk anda yang ingin menjual properti dengan mudah dan cepat. Semoga bermanfaat!